Wagub Bahas Percepatan Pembangunan Tol Sibanceh Seksi Padang Tiji - Seulimuem dengan Tim Jaksa Agung Muda Intelijen

liputaninvestigasi.com -- Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah membahas upaya percepatan penyelesaian pembangunan jalan Tol Sigli-Banda Aceh ata...


liputaninvestigasi.com -- Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah membahas upaya percepatan penyelesaian pembangunan jalan Tol Sigli-Banda Aceh atau Sibanceh seksi Padang Tiji- Seulimuem dengan Tim Direktorat IV Jaksa Agung Muda bidang Intelijen, di Kantor Gubernur Aceh, pada Senin, (27/10/2025).

Fadhlullah mengatakan, sampai saat ini masih terdapat 24 bidang tanah prioritas untuk Uji Layak Fungsi (ULF) di seksi 1 Padang Tiji-Seulimum seluas 81.786 m² yang belum terselesaikan pembayaran ganti kerugian tanam tumbuh di wilayah Padang Tiji Kabupaten Pidie. Sehingga proses pengerjaan kontruksi pada akses perlintasan dan lereng tegakan belum dapat dilaksanakan. Akibatnya, sampai saat ini jalan tol seksi tersebut belum bisa dibuka untuk dilalui masyarakat.

Sementara itu, pihak Kejaksaan meminta agar pada bulan November mendatang seksi Padang Tiji-Seulimuem dapat segera dilaksanakan ULF, sehingga diharapkan proses pengadaan lahan dapat diselesaikan sampai akhir Oktober ini.

Menyikapi permintaan itu, Wagub Fadhlullah meminta Pemkab Pidie dan Kepala Kantor Pertanahan Pidie melalui Kanwil Badan Pertanahan Nasional (BPN) Aceh untuk segera menggelar musyawarah akhir bersama masyarakat yang menguasai lahan yang belum terbebaskan tersebut.

"Nanti saya akan datang bersama jajaran Forkopimda Aceh untuk mediasi dan mencarikan solusi terbaik terhadap tantangan yang belum selesai di Seksi Seulimuem-Padang Tiji ini," kata Wagub.

Menurut Fadhlullah, penyelesaian seksi Padang Tiji-Seulimuem harus dipercepat. Sebab semua masyarakat menginginkan agar seksi tersebut segera dibuka. Jika seksi tersebut terbuka, maka waktu tempuh dari Banda Aceh ke Pidie menjadi sangat singkat.

Adapun Tim Direktorat IV Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen yang hadir dalam rapat tersebut adalah ; Kasubdit Pengamanan Pembangunan Infrastrukur dan Telekomunikasi , Imran Yusuf, Kasi Transportasi Ginanjar Damar Pamenang, dan Jaksa Ahli Madya Taufiq Ibnugroho.

Selain tim kejaksaan hadir juga dalam rapat tersebut jajaran Pemerintah Aceh, Pemkab Pidie, BPN Pidie dan Project Direktur Tol Sibanceh PT Hutama Karya. []

KOMENTAR

ADS

Name

BISNIS cinta terlarang DAERAH Dunia EKONOMI Hot News HUKUM KRIMINAL mancanegara NASIONAL OLAHRAGA OPINI PENDIDIKAN POLITIK RAGAM
false
ltr
item
Liputan Investigasi: Wagub Bahas Percepatan Pembangunan Tol Sibanceh Seksi Padang Tiji - Seulimuem dengan Tim Jaksa Agung Muda Intelijen
Wagub Bahas Percepatan Pembangunan Tol Sibanceh Seksi Padang Tiji - Seulimuem dengan Tim Jaksa Agung Muda Intelijen
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjM9dr_YEHkLjQk-S6FuL3p2eD2PiAjSnPSUIPiP85FMhPf-pM_sN5pEPAt3tYmybAEgur4nyAJbxGX5wVF4sGUT95Y06r5VAPahkz1do_izvSNZRgAXsPXU4gUElI8IomZFnXr3QLd-P9mD9vCUd-F8qtT8rdFGcwp9D9SidvjylhHsc2V6x5PsjXuhOY/s320/1003475208.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjM9dr_YEHkLjQk-S6FuL3p2eD2PiAjSnPSUIPiP85FMhPf-pM_sN5pEPAt3tYmybAEgur4nyAJbxGX5wVF4sGUT95Y06r5VAPahkz1do_izvSNZRgAXsPXU4gUElI8IomZFnXr3QLd-P9mD9vCUd-F8qtT8rdFGcwp9D9SidvjylhHsc2V6x5PsjXuhOY/s72-c/1003475208.jpg
Liputan Investigasi
https://www.liputaninvestigasi.com/2025/10/wagub-bahas-percepatan-pembangunan-tol.html
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/2025/10/wagub-bahas-percepatan-pembangunan-tol.html
true
2259537535745442111
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DISARANKAN UNTUK DI BACA LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy