Langsa/liputaninvestigasi.com- Pelayanan dan fasilitas kesehatan di Rumah Sakit Umum Cut Mutia (RSUCM) Kota Langsa dapat pujian dari seoran...
Langsa/liputaninvestigasi.com- Pelayanan dan fasilitas kesehatan di Rumah Sakit Umum Cut Mutia (RSUCM) Kota Langsa dapat pujian dari seorang pasien rawat inap.
"Terkait pelayanan di RSUCM, kami rasa patut untuk di acungi jempol. Pasalnya, setiap menangani pasien dari para Dokter dan perawat selalu bersikap ramah dan santun," ujar salah seorang pasien, Melka Jaliansa kepada media ini, Senin 3 Februari 2025.
Menurut Melka, Rumah Sakit Umum milik swasta yang berada di Kota Langsa yang memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat Langsa adalah RSUCM.
"Bila keluarga yang sakit, kami selalu berobat ke RSUCM. Karena disitu rasanya tentram, aman, damai dan tenang," ucapnya seraya menyebutkan bahwa ketenangan dan keasrian pun tampak lebih jelas," sebut Melka.
Selain itu, seorang keluarga pasien RSUCM, Lia juga memaparkan bahwa kecekatan para dokter dan perawat saat menangani pasien yang masuk ke IGD menjadi nilai plus.
"Kami ucapkan terimakasih kepada pihak RSUCM Langsa atas dedikasinya terhadap pasien, sehingga kami merasa puas dengan pelayanan nya," cetus Lia. (Fud)