SMP Negeri 2 Labuhanhaji Barat Peringati Maulid Nabi dan Gelar Bazar Kreatifitas

Labuhanhaji Barat/liputaninvestigasi.com - SMP Negeri 2 Labuhanhaji Barat, Aceh Selatan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H, dan d...

Labuhanhaji Barat/liputaninvestigasi.com - SMP Negeri 2 Labuhanhaji Barat, Aceh Selatan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H, dan dirangkai dengan menggelar kegiatan bazar kreatifitas yang diikuti oleh para siswa-siswi  sekolah setempat.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Selatan, Akmal, AH, S.Pd, Unsur Muspika Labuhanhaji Barat, Pimpinan Pondok Pesantren, Kepala Sekolah dalam Kecamatan Labuhanhaji Barat dan para Keuchik di Kemukiman Blangkeujeren serta tamu undangan lainnya. Sabtu 29 Oktober 2022.

Kepala SMP 2 Labuhanhaji Barat Boy Hendrik, S.Pd menyampaikan memperingati Maulid Nabi merupakan kegiatan yang tiap tahun selalu diadakan sebagai bentuk pendidikan terhadap siswa untuk meningkatkan rasa cinta kepada baginda Nabi dan menjadikan Nabi Muhammad SAW sebagai suri teladan dalam kehidupan.

Dalam rangka peringati Maulid Nabi, turut digelar kegiatan bazar kreatifitas, ini merupakan bentuk wadah untuk menyalurkan bakat bagi siswa-siswi. "Alhamdulilah seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar dan sukses, semoga berdampak positif bagi peserta didik," kata Boy Hendrik

Sementara Kepala Disdikbud Aceh Selatan Akmal, AH menyampaikan melalui momentum peringati Maulid Nabi dapat menumbuhkan semangat belajar bagi siswa (i).

"Acara ini kami sangat mendukung dan memberi apresiasi. Jadikan Nabi Muhammad, SAW sebagai suri tauladan, semoga dihari kelak nanti kita mendapatkan syafa'at nya," ucap Akmal.

Pada kesempatan itu, Tgk.Abi Khairun Nufus dalam ceramahnya menyampaikan umat Nabi Muhammad, SAW adalah ummat yang paling beruntung, karena tidak masuk surga umat-umat Nabi lainnya, sebelum umat Nabi Muhammad masuk surga terlebih dahulu.

Katanya, mencintai Nabi Muhammad dengan hati yang tulus dan penuh keikhlasan, insyaallah akan mendapatkan syafa'atnya dihari kiamat kelak.

"Nabi Muhammad adalah manusia paling sempurna tidak ada manusia yang lain dapat menandingnya, beliaulah utusan Allah SWT sebagai rahmatan lil alamin bagi seluruh semesta alam," tutupnya.||NB

KOMENTAR

ADS

Name

BISNIS cinta terlarang DAERAH EKONOMI HUKUM KRIMINAL NASIONAL OLAHRAGA OPINI PENDIDIKAN POLITIK RAGAM
false
ltr
item
Liputan Investigasi: SMP Negeri 2 Labuhanhaji Barat Peringati Maulid Nabi dan Gelar Bazar Kreatifitas
SMP Negeri 2 Labuhanhaji Barat Peringati Maulid Nabi dan Gelar Bazar Kreatifitas
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgX7-apKfzizFKS4QE5EFanH7rm-4dKmaovt3saWeaHTH_U8lez0A9b3D_EYuilhIygNh7fLFcirP1-aFey_FfmOt7MUWIjTPhGmutCA140F_DNqoAdFQ6NcXDw-Aa3ZBJkWhb56S2Qw0-3s-vElRmyufavG3-hGld8CAB1rYgu_TY8ApyQkk8cX-K-/s320/IMG-20221029-WA0048.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgX7-apKfzizFKS4QE5EFanH7rm-4dKmaovt3saWeaHTH_U8lez0A9b3D_EYuilhIygNh7fLFcirP1-aFey_FfmOt7MUWIjTPhGmutCA140F_DNqoAdFQ6NcXDw-Aa3ZBJkWhb56S2Qw0-3s-vElRmyufavG3-hGld8CAB1rYgu_TY8ApyQkk8cX-K-/s72-c/IMG-20221029-WA0048.jpg
Liputan Investigasi
https://www.liputaninvestigasi.com/2022/10/smp-negeri-2-labuhanhaji-barat.html
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/2022/10/smp-negeri-2-labuhanhaji-barat.html
true
2259537535745442111
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DISARANKAN UNTUK DI BACA LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy