Aceh Barat/liputaninvestigasi.com - Kepolisian Resort Aceh Barat melaksanakan tes urine bagi anggotanya. Kegiatan dilakukan untuk mendeteksi...
Aceh Barat/liputaninvestigasi.com - Kepolisian Resort Aceh Barat melaksanakan tes urine bagi anggotanya. Kegiatan dilakukan untuk mendeteksi dini dan memastikan seluruh anggota bebas dari penyalahgunaan narkoba.
Tes urine dilakukan Dokkes Polres Aceh Barat bersama Propam secara bergantian, masing-masing anggota melakukan tes urine, Selasa, 11 November 2022.
Kapolres AKBP Pandji Santoso, S.I.K, M.Si, memantau langsung pelaksanaan didampingi Kasi Propam Polres IPTU Ichwanuddin Ritonga.
Kapolres Aceh Barat dan Kasi Propam mengatakan, seluruh personel dilakukan tes urine agar mengantisipasi penyalahgunaan narkoba.
Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso, S.I.K, M.Si, kepada media Selasa (1/11/2022) mengatakan tidak memberikan ruang terhadap penyalahgunaan narkoba, dirinya berkomitmen untuk melakukan pengawasan terhadap personil polres Aceh Barat baik Bintara maupun Perwiranya yang terindikasi menggunakan narkoba, akan kita tindak.
“Tes urine ini dilaksanakan guna deteksi dini adanya penyalahgunaan narkoba terhadap seluruh personel Aceh Barat,” ungkapnya.
Pemeriksaan dilakukan secara bertahap, baik dan insidentil maupun berkala terhadap seluruh personel Polres Aceh Barat.
"Berdasarkan hasil tes yang di lakukan kepada para Pejabat Utama Polres dan para Kapolsek jajaran, hasilnya dinyatakan negatif (-)”, kata Kapolres.
Kasi Propam Polres Aceh Barat Iptu Ichwanuddin Ritonga menambahkan, kegiatan ini akan rutin dilaksanakan sebagai bentuk pengawasan secara langsung kepada personel Polres Aceh Barat.
“Bila nanti ada personel yang hasil cek urinenya positif dia akan langsung kami periksa.Selain itu, personel tersebut juga akan dilakukan sidang kode etik sesuai dengan arahan dari pimpinan” pintanya.
“Diharapkan seluruh personel Polres Aceh Barat bebas dari penyalahgunaan narkoba atau zero dari narkoba untuk mencegah pelanggaran personel,” ujar Kasi Propam.( Rahmat.P. Ritonga).