Story Hutan Kota Langsa dari Umara

Langsa/liputaninvestigasi.com- Hutan Kota yang disulap Pemerintah Kota Langsa menjadi salah satu destinasi wisata serta banyak digemari peng...

Langsa/liputaninvestigasi.com- Hutan Kota yang disulap Pemerintah Kota Langsa menjadi salah satu destinasi wisata serta banyak digemari pengunjung baik wisatawan lokal maupun dari luar daerah, menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan dan sebagai salah satu pembangkit pendapatan asli daerah (PAD) Kota Langsa.

Setelah pasangan Umara dilantik pada 27 Agustus 2012, yang berasal dari Partai Aceh besutan Muzakkir Manaf yang kerap disapa Mualem, Usman Abdullah dan Marzuki Hamid sebagai Walikota dan Wakil Walikota Langsa dan sudah memimpin Kota Langsa selama dua periode.

Kurang lebih setahun di periode pertama memimpin, Usman Abdullah melirik hutan Kota yang menjadi paru Kota Langsa untuk dikembangkan menjadi destinasi wisata bagi masyarakat. Hutan seluas kurang lebih 49 hektar disulap menjadi ruang terbuka hijau (RTH) hutan lindung serta banyak di minati pengunjung baik lokal maupun manca Negara.

Khusus untuk Taman Hutan Kota Langsa, pengembangannya menggunakan konsep wisata Lambada, yaitu wisata alam dipadu dengan wisata buatan dan wisata budaya di atas lahan seluas 49 Ha.

Saat proses pembangunan, kritik konstruktif hingga caci maki dan sumpah serapah diterima Toke Seum  ketika memulai program pembangunan destinasi wisata Hutan Kota, tetapi ia bergeming dan tetap fokus menjalankan rencananya.

Hutan kota ini banyak digemari oleh para pengunjung, karena didalamnya masih memiliki berbagai jenis pepohonan berukuran besar dengan jenis kayu berkelas seperti damar, Merbau, Meranti dan jenis kayu lainya.

Selain itu, jenis binatang juga menjadi daya tarik dan banyak diminati seperti Rusa berbagai jenis, Buaya, Ular Phiton, berbagai jenis unggas langka, serta berbagai jenis binatang lainya dipelihara dengan baik. Lokasi yang hanya berjarak kurang lebih 1 Km dari jalan Ahmad Yani, menuju pinggiran Gampong Paya Bujok Seulemak.

Berdasarkan data yang dihimpun dari manajemen PT.PEKOLA (BUMD), kunjungan wisatawan ke Taman Hutan Kota Langsa tahun 2017 sebanyak 310.963 orang, tahun 2018 sebanyak 405.447 orang, tahun 2019 sebanyak 382.110 orang.

Pada tahun 2020 menurun, hal ini disebabkan wabah coronavirus disease (Covid-19) yang menyebabkan wisatawan dari luar Aceh menurun drsatis. Sebelum Pandemi persentase kunjungan wisatawan dari luar Aceh khususnya dari sumatera Utara lebih besar.

Bagi warga Kota Langsa, Taman hutan kota telah menyerap beberapa tenaga kerja yang berasal sebagian dari warga Gampong tetangga dengan Hutan Kota yang di kelola oleh PT.Pekola (BUMD) secara profesional.

Keuntungan lainya, warga sekitar membuka lapak kios-kios kecil di luar areal Taman Hutan Kota, selain itu jasa parkir, penyewaan kostum thematic, badut, dan penyediaan fasilitas mewarnai bagi anak-anak dan lainnya yang terus berkembang seiring waktu.

Sumbangan terhadap PAD Kota Langsa berupa uang dan asset yang dibangun di areal taman Hutan Kota Langsa. Uang langsung disetor ke kas daerah Kota Langsa yang sumbernya dari restribusi bulanan Rp.6.000.000 dan bagi hasil 10% dari keuntungan setelah audit independen.

Kemudian untuk nilai aset bangunan yang dibangun oleh PT Pekola di dalam taman Hutan Kota dengan taksiran nilai mencapai 3 milyar lebih sampai saat ini.

Semoga warisan hutan Kota Langsa ini menjadi warisan budaya dan warisan alam yang nantinya bisa dinikmati oleh anak cucu kita. Mari kita jaga bersama demi Kota Langsa sebagai Kota tujuan wisata yang “BER-IMAN” (bersih, indah dan Nyaman).

Didalam hutan Kota Langsa yang dikelola PT.Pekola ini cukup terjaga kelestariannya karena berbasis alam, terdapat 29 jenis Satwa sumbangan masyarakat dan titipan BKSDA dengan konsep mini zoo. Hal ini telah menjadi daya tarik pengunjung sebagai penghibur dan edukasi bagi anak-anak serta pelajar dalam mengenal berbagai jenis satwa.

Selain itu, untuk wahana permainan terdapat wahana ATV, Painball, sepeda gantung, flying fox, bebek air, berkuda, rumah pohon serta danau buatan. Untuk tempat menunaikan ibadah, tersedia 6 unit mushala dan terintegrasi dengan MCK yang berjumlah 50 pintu dengan lokasi menyebar disetiap areal Hutan Kota Langsa.

Bagi pecinta sejarah, tersedia perkampungan Aceh tempo dulu yang berada di tengah areal taman hutan kota. Penikmat sejarah dapat menikmati rumah tempo doeloe dengan usia suda hampir ratusan tahun dan didalamnya menyimpan benda-benda bersejarah yang dapat dinikmati oleh para wisatawan.(Fud)

KOMENTAR

ADS

Name

BISNIS cinta terlarang DAERAH EKONOMI HUKUM KRIMINAL NASIONAL OLAHRAGA OPINI PENDIDIKAN POLITIK RAGAM
false
ltr
item
Liputan Investigasi: Story Hutan Kota Langsa dari Umara
Story Hutan Kota Langsa dari Umara
https://1.bp.blogspot.com/-8F-EPj8dgnw/X7yyC1_yWwI/AAAAAAAAR60/JVTJM6RStJIThAkC_eJ9_Nr1WCU74QoiwCLcBGAsYHQ/s320/IMG-20201124-WA0019.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-8F-EPj8dgnw/X7yyC1_yWwI/AAAAAAAAR60/JVTJM6RStJIThAkC_eJ9_Nr1WCU74QoiwCLcBGAsYHQ/s72-c/IMG-20201124-WA0019.jpg
Liputan Investigasi
https://www.liputaninvestigasi.com/2020/11/story-hutan-kota-langsa-dari-umara.html
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/2020/11/story-hutan-kota-langsa-dari-umara.html
true
2259537535745442111
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DISARANKAN UNTUK DI BACA LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy