Nasionalisme Dalam Peringatan Hari Santri di Nagan Raya

NAGAN RAYA/liputaninvestigasi.com - Bupati H. M. Jamin Idham, SE menjadi Inspektur Upacara dalam memperingati Hari Santri Nasional ke- I...


NAGAN RAYA/liputaninvestigasi.com - Bupati H. M. Jamin Idham, SE menjadi Inspektur Upacara dalam memperingati Hari Santri Nasional ke- IV yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Nagan Raya, Selasa (22/10/2017).

Kegiatan yang bertemakan "Santri Indonesia Untuk Perdamaian Dunia" tersebut dihadiri oleh Dandim 0116/Nagan Raya Letkol Inf Guruh Tjahyono, SIP, MI,Pol. Kapolres Nagan Raya AKBP Giyarto, SH, SIK. Ketua pengadilan Negeri Suka Makmue, Arizal Anwar, SH, MH. Kasi Pidsus Kejari Nagan Raya, Muksin, SH. Ketua DPRK Jonniadi, SE serta seluruh SKPK dan para santri se-Nagan Raya.

Bupati Nagan Raya dalam membacakan amanat Presiden Indonesia Joko Widodo menyampaikan bahwa melalui Keputusan Presiden nomor 22 tahun 2015 telah menetapkan tanggal 22 Oktober sebagai hari santri, penetapan merujuk pada tercetusnya "resolusi jihad" yang berisi fatwa kewajiban berjihad demi mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Resolusi jihad ini kemudian melahirkan peristiwa heroik tanggal 10 November 1945 yang kita peringati sebagai Hari Pahlawan.

"Sejak Hari Santri ditetapkan pada tahun 2015, kita selalu menyelenggarakan peringatan setiap tahunnya dengan tema yang berbeda. Secara berurutan pada tahun 2016 mengusung tema 'Dari Pesantren untuk Indonesia', tahun 2017 'Wajah Pesantren Wajah Indonesia' dan tahun 2018 bertemakan Bersama Santri Damailah Negeri," ujarnya dalam membacakan amanat Presiden itu.

Lanjutnya, sikap moderat dalam beragama sangat penting bagi masyarakat yang plural dan multikultural. Dengan cara seperti inilah keragaman dapat disikapi dengan bijak serta toleransi dan keadilan dapat terwujud. Semangat ajaran inilah yang dapat menginspirasi santri untuk berkontribusi merawat perdamaian dunia.

"Kita juga patut bersyukur karena dalam peringatan Hari Santri Tahun 2019 ini terasa istimewa dengan hadirnya Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2019 tentang Pesantren. Dengan Undang-Undang tentang Pesantren ini memastikan bahwa pesantren tidak hanya mengembangkan fungsi pendidikan, tetapi juga mengembangkan fungsi dakwah dan fungsi pengabdian masyarakat," sebutnya.

Dengan Undang-Undang ini negara hadir untuk memberikan rekognisi, afirmasi dan fasilitasi kepada pesantren dengan tetap menjaga kekhasan dan kemandiriannya. Dengan Undang-Undang ini pula tamatan pesantren memiliki hak yang sama dengan tamatan lembaga lainnya.

"Dalam kesempatan yang berbahagia ini, saya ucapkan Selamat Hari Santri 2019, Santri Indonesia untuk Perdamaian Dunia," tutup Bupati dalam membacakan amanat tersebut.

Usai kegiatan tersebut,  H. M. Jamin Idham, SE saat ditemui sejumlah wartawan mengatakan bahwa upacara memperingati Hari Santri tersebut merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Pemda Nagan Raya dalam rangka mengedepankan santri bukan hanya dari segi pendidikan saja. Namun juga mengedepankan fungsi dakwah.

"Kegiatan ini sebagai fungsi pengembangan Syariat Islam di Kabupaten Nagan Raya," tegas Jamin Idham.

"Selain itu, kegiatan ini juga guna memelihara kedamaian serta memupuk rasa persatuan dan kesatuan bangsa," pungkas Bupati Nagan Raya H. M. Jamin Idham, SE.

KOMENTAR

ADS

Name

BISNIS cinta terlarang DAERAH EKONOMI HUKUM KRIMINAL NASIONAL OLAHRAGA OPINI PENDIDIKAN POLITIK RAGAM
false
ltr
item
Liputan Investigasi: Nasionalisme Dalam Peringatan Hari Santri di Nagan Raya
Nasionalisme Dalam Peringatan Hari Santri di Nagan Raya
https://1.bp.blogspot.com/-MTWAcZaHJKU/Xa7cIfeX4eI/AAAAAAAANec/u7wdEwF20ScUy4VPqIgrvGXuqISKPGaogCLcBGAsYHQ/s640/IMG-20191022-WA0038.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-MTWAcZaHJKU/Xa7cIfeX4eI/AAAAAAAANec/u7wdEwF20ScUy4VPqIgrvGXuqISKPGaogCLcBGAsYHQ/s72-c/IMG-20191022-WA0038.jpg
Liputan Investigasi
https://www.liputaninvestigasi.com/2019/10/nasionalisme-dalam-peringatan-hari.html
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/2019/10/nasionalisme-dalam-peringatan-hari.html
true
2259537535745442111
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DISARANKAN UNTUK DI BACA LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy