Putra Pulo Aceh Pimpin DPW MOI Aceh

Banda Aceh/liputaninvestigasi.com - Putra Kecamatan Pulo Aceh Kabupaten Aceh Besar, Hidayat S atau kerab disapa Hidayat Pulo, dipercayak...


Banda Aceh/liputaninvestigasi.com - Putra Kecamatan Pulo Aceh Kabupaten Aceh Besar, Hidayat S atau kerab disapa Hidayat Pulo, dipercayakan memimpin Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Media Online Indonesia (MOI) untuk Provinsi Aceh.

Hidayat, adalah sosok anak muda yang selama ini aktif bergerak di dunia jurnalistik. Ia mulai menfokuskan diri bekerja sebagai wartawan sejak 2014 lalu, pasca lulus pendidikan S1, di UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

Pemuda milenial ini memang dikenal memiliki relasi yang luas dengan berbagai pihak, untuk berbagai pemberitaan dan tulisannya di media, kemampuan Hidayat tentu sudah tidak diragukan lagi.

Pada 21 November 2019, Hidayat juga sudah terbang ke Jakarta untuk mengikuti Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-I MOI yang diselenggarakan di Gedung Konvention Kalibata, Jakarta Selatan.

Dalam acara yang berlangsung selama sehari penuh itu, pemuda asal Pulo Aceh ini juga mendapat bimbingan dan motivasi dari para pimpinan dan pendiri MOI supaya mampu mengembangkan sayap organisasi dengan baik sesuai harapan DPP.

Kepada media ini, pada Senin 25 November, Hidayat mengaku senang dan berterima kasih atas dukungan awak media di Aceh yang memberikan kepercayaan agar ia memimpin DPW MOI Aceh. Ia mengajak para pengurus MOI Aceh bekerja sama membesarkan organisasi perkumpulan media online seluruh Indonesia tersebut.

"Kita juga mengajak teman-teman media yang belum bergabung, khususnya media online, ayo bergabung dengan MOI, kita besarkan MOI bersama yang tujuannya juga untuk kebaikan media dan kualitas SDM wartawan kita di Aceh," ajak Hidayat.

Menurut Hidayat, organisasi MOI akan besar dan bertahan lama jika media-media di Aceh bersatu dan solid untuk kemajuan pers kedepan. "MOI siap menampung media mana pun, baik yang sudah punya perusahaan pers, yang belum, maupun yang sudah terverifikasi Dewan Pers," ujarnya.

Hidayat mengungkapkan, MOI saat ini juga sudah melakukan kerja sama dengan Dewan Pers, dan PWI untuk kemudahan wartawan mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW) dan pembuatan perusahaan pers.

"Jadi di MOI, kita dibantu dan dipermudah mengurus pembuatan perusahaan pers, kemudian akan ada kegiatan UKW nantinya di daerah-daerah, yang dibantu oleh PWI, kita akan bersinergi untuk meningkatkan kualitas SDM dan media," jelasnya.

"Kami DPW MOI Aceh juga berterima kasih banyak kepada DPP MOI, karena sudah percaya dan memberikan kami banyak motivasi, insyaallah, kita akan besarkan MOI Aceh," tutupnya.

KOMENTAR

ADS

Name

BISNIS cinta terlarang DAERAH EKONOMI HUKUM KRIMINAL NASIONAL OLAHRAGA OPINI PENDIDIKAN POLITIK RAGAM
false
ltr
item
Liputan Investigasi: Putra Pulo Aceh Pimpin DPW MOI Aceh
Putra Pulo Aceh Pimpin DPW MOI Aceh
https://1.bp.blogspot.com/-B853NmLDpbg/XdvyzMD8MlI/AAAAAAAAOTc/RA8-zn8YNHU6PReg1_ZmhCPAaDcDkiUugCLcBGAsYHQ/s640/IMG-20191125-WA0033.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-B853NmLDpbg/XdvyzMD8MlI/AAAAAAAAOTc/RA8-zn8YNHU6PReg1_ZmhCPAaDcDkiUugCLcBGAsYHQ/s72-c/IMG-20191125-WA0033.jpg
Liputan Investigasi
https://www.liputaninvestigasi.com/2019/11/putra-pulo-aceh-pimpin-dpw-moi-aceh.html
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/2019/11/putra-pulo-aceh-pimpin-dpw-moi-aceh.html
true
2259537535745442111
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DISARANKAN UNTUK DI BACA LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy